Fajar Dzaki, Siswa SMA 12 Luwu Utara, Raih Prestasi di Bidang Programming
LUWU UTARA, VoiceNews.id – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh dunia pendidikan di Sulawesi Selatan. Fajar Dzaki Ardhie, siswa kelas 10 SMA Negeri 12 Luwu Utara, sukses meraih pengakuan di bidang programming setelah terpilih sebagai salah satu peserta terbaik dalam ajang Youth Coding Achievement 2025.
Kegiatan yang berlangsung di Gedung AAS, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, merupakan bagian dari program unggulan 1 Sekolah 1 Programmer Andalan yang diikuti oleh lebih dari 200 peserta aktif dari berbagai SMA dan SMK se-Indonesia. Dari jumlah tersebut, hanya 80 peserta dengan proyek terbaik yang lolos seleksi untuk mengikuti pameran teknologi.
Fajar Dzaki menjadi satu-satunya wakil dari SMA 12 Luwu Utara yang tampil dalam ajang tersebut. Ia membuktikan jika pelajar dari daerah pun memiliki potensi besar dalam dunia teknologi dan pemrograman digital.
Kepala SMA Negeri 12 Luwu Utara, Ardhie Noer, mengungkapkan rasa bangganya atas capaian anak didiknya.
“Alhamdulillah anak didik kami berhasil masuk 80 besar. Kami sebagai orang tua dan pihak sekolah tentu sangat bangga dengan pencapaian ini,” ujar Ardhie Noer.
Dengan pencapaian ini, SMA 12 Luwu Utara diharapkan dapat terus mendorong minat siswa dalam bidang teknologi informasi dan pengembangan digital sebagai bagian dari pendidikan masa depan.
Tinggalkan Balasan