Sumber Informasi Menuju Jendela Dunia

Asisten Pemerintahan Palopo Hadiri Workshop Festival Durian se-Sulawesi 2025

PALOPO,VoiceNews.id – Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Palopo, Andi Poci, menghadiri Workshop “How To Become a Successful Durian Farmer”, yang digelar di Kelurahan Peta, Kecamatan Mungkajang, Minggu (23/2/2025).

Workshop ini menjadi salah satu rangkaian kegiatan Festival Durian se-Sulawesi 2025, yang mengusung tema “Durian Sulawesi Siap Mendunia”. Dalam sambutannya, Andi Poci mewakili Pemerintah Kota Palopo menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat datang kepada seluruh peserta yang hadir.

Menurutnya, kegiatan edukatif seperti ini sangat penting sebagai upaya meningkatkan kapasitas petani durian di Sulawesi, khususnya di Kota Palopo. Ilmu dan keterampilan yang diperoleh diharapkan dapat diterapkan secara optimal di lapangan, sehingga produktivitas dan kualitas durian Sulawesi semakin dikenal hingga kancah internasional.

“Semoga workshop ini menjadi langkah awal bagi petani durian kita untuk lebih profesional dan mampu bersaing di pasar global,” ujar Andi Poci.

Acara ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Kota Palopo, jajaran direksi PT. Dharma Guna Wibawa, para traveller durian, pengurus Asosiasi Petani Durian Indonesia, serta para petani durian dari berbagai daerah di Sulawesi.

Festival Durian se-Sulawesi 2025 diharapkan tidak hanya menjadi ajang promosi buah unggulan, tetapi juga wadah penguatan jejaring petani durian serta momentum mendorong inovasi dan pengembangan agribisnis durian yang berkelanjutan di Sulawesi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini